Siapa yang ngga kenal siomay? Saking populernya, anak balita ditanyain siomay ajah tau lho...hihihi! Pokoknya makanan yang dijual abang2 pake gerobak dorong melewati komplek2 perumahan pasti tenar deh!
Selama disini sudah sering makan siomay, dari mulai beli di Nelayan sampai dibuatkan mbak Mercy yang cantik dan baik hati. Siomay buatan mbak Mercy itu enaaaak sekali, seperti makan siomay asli dari Bandung. Ngga heran, wong mbak Mercy berasal dari Bandung kok... hihihihi!
Tapi sayangnya siomay yang aku buat ini resepnya bukan dari mbak Mercy (setiap ketemu lupa melulu mau tanya resepnya...hiks!) melainkan dari blog tetangga. Lumayan rasanya enak juga kok :) Berikut resep yang aku dapatkan dari blognya mbak Agnes, monggo...silahkan dicoba :)
Siomay
Bahan:
2 ons daging ayam dicincang
1 ons udang dicincang
2 ons ikan tuna/tenggiri dihaluskan
1 ons tepung tapioka/aci
2 sendok makan ebi digoreng dan diuleg lemes (aku ngga pake)
Bumbu :
4 siung bawang putih
4 siung bawang merah
1 sdt merica
1 sdt gula
1 sdt garam
5 sdm kecap ikan
Cara Membuat:
1. Semua daging dan bumbu diuleg/blender/mixer, lalu diuleni pake tangan.
2. Tambahkan air biasa 150 cc boleh ditambah lagi max 50 cc, disesuaikan, pokoknya tidak terlalu cair, juga tidak terlalu keras.
3. Setelah semua tercampur, harus langsung dibentuk. Kalo pake tahu jangan lupa tahunya rendam pake air garam dulu
Setelah itu, kukuslah kurang lebih setengah jam…
Resep sambelnya
Bahan:
100 gr cabe rawit/merah
1,5 sdt garam
4 sdm gula 4 sdm.
Cara Membuat:
1. Semua diuleg lemes/blender lalu digoreng sampai matang, baru masukan kacang suuk 250 gr yang telah digoreng ditumbuk.
2. Kemudian beri air 450 cc, setelah agak asat angkat. Bila mau dimakan tambahkan kecap dan jeruk limo…
Atau bisa juga dari resepnya keluarga Nugraha, katanya lebih enak :
200 gr kacang tanah goreng
50 gr kemiri sangrai
3 siung bw putih goreng
2 cabe merah kukus
garam secukupnya
gula secukupnya
kecap sedikit
100 ml air
jeruk limau
daun jeruk
No comments:
Post a Comment