Sunday, April 4, 2010

Nasi Goreng Sosis

Biasanya nama nasi goreng pake embel2 'special', tapi berhubung nasi goreng yang ini ngga pake telur, jadi ngga seharusnya pake embel2 'special' hahahah!

Sebetulnya ide bikin nasi goreng ini tercetus karena ada sisa nasi semalam dan ada banyak sosis di kulkas, jadi memanfaatkan bahan yang ada ajah. Dan dikarenakan pemakaian sambal yang berlebihan *tiada kesan tanpa sambal pada nasi goreng...hihihi* dan sisa nasi yang cuma semangkuk kecil (sedikit kaan??), jadi sudah seharusnya nasi goreng ini hanya diperuntukkan buat sang pemasaknya sajah, sementara Pumpkin....cukup puwas menikmati sereal buat sarapan *hadoooh, dasar istri ngga sepenanggungan...hihihi!*




Nasi Goreng

Bahan:
1 Mangkuk kecil nasi
2 buah sosis sapi, potong2
kecap manis secukupnya
kecap asin secukupnya
saus tiram 1/2 sendok teh
margarine untuk menumis

Bumbu halus
1 butir bawang merah
1 butir bawang putih
3 buah cabai merah
gula, garam dan merica secukupnya

Cara Membuat:
1. Haluskan bumbu
2. Panaskan wajan, masukkan margarine dan bumbu halus, tumis hingga harum
3. Masukkan sosis, masak sampai matang
4. Masukkan nasi dan diaduk sampai merata
5. Masukkan kecap manis, kecap asin dan saus tiram, aduk hingga rata dan cicipi
6. Angkat dan hidangkan dengan garnish tomat, timun & selada